Peluang Bisnis

Resep Sobty Kiss

Monday, 30 September 2013 0 comments
Sobty Kiss
Sobty Kiss
Bahan Sobty Kiss:

Bahan A Cokelat Sponge:
100 gram margarine/butter

Bahan B Cokelat Sponge:
175 gram gula pasir
9 butir telur
25 gram emulsifier
150 gram tepung protein sedang
25 gram maizena
25 gram susu bubuk
50 gram elmer African red cocoa powder
30 gram air

Bahan C Cokelat Sponge:
100 gram margarine/butter

Cara Membuat Cokelat Sponge:

  1. Cairkan bahan A kemudian disisihkan
  2. Campurkan semua bahan B, lalu dikocok sampai mengembang/ sampai kaku
  3. Lalu masukan bahan A kedalam adonan bahan B kemudian diaduk sampa rata
  4. Tuangkan adonan kedalam Loyang bentuk love yang sudah dialasi kertas roti
  5. Panggang didalam oven  dengan suhu 180⁰C selama 30 menit


Bahan Filling Rhapsody:
200 gram rhapsody pink compound
100 gram fresh milk
200 gram whipping cream

Finishing Sobty Kiss:

  1. Potong menjadi 2 bagian cokelat sponge
  2. Lapisan pertama, basahi dengan simple syrup, lalu isi dengan filling rhapsody, dan ratakan
  3. Tutup dengan lapisan kedua. Ratakan samping cake dengan cream
  4. Masukakan kedalam chiller/ kulkas selama 30 menit
  5. Kemudian hias cake dengan easy décor dan buah



Baca Selengkapnya ....

Chocolate Kisses Cookies

Sunday, 29 September 2013 0 comments
Chocolate Kisses Cookies
Chocolate Kisses Cookies
Bahan Adonan Chocolate Kisses Cookies:

200 gram margarine
150 gram gula halus
75 gram chefmate dark chocolate compound yang dilelehkan
1 butir telur
260 gram terigu proein rendah
20 gram susu bubuk 20 gram maizena
5 gram baking powder

Cara Membuat Chocolate Cookies:
  1. Kocok margarine dan gula halus hingga mengembang, lalu masukkan chefmate dark chocolate compound leleh sambil terus dikocok hingga rata
  2. Masukan telur, kocok hingga rata
  3. Ayak terigu, dan baking powder, lalu masukkan kedalam adonan dan aduk rata
  4. Masukkan kedalam plastic segitiga lalu spuitkan bentuk bulat-bulat diameter 2.5 cm diatas Loyang yang sudah diolesi margarine
  5. Oven pada suhu 160⁰C selama 15 menit
  6. Angkat dan biarkan dingin
  7. Tangkupkan dua buah cookies dengan olesan selai kurma atau strawberry ditengahnya
  8. Lelehkan chefmate dark chocolate compound dengan cara di tim diatas air hangat
  9. Celupkan cookies hingga setengahnya, lalu dinginkan hingga beku


Baca Selengkapnya ....

Resep Cokelat Vanilla

Saturday, 28 September 2013 0 comments
Cokelat Vanilla
Cokelat Vanilla
Bahan Cokelat Vanilla:

Bahan Almond Cokelat Sponge:

5 butir telur
100 gram gula pasir
250 gram chefmate dark compound
250 gram mentega
75 gram terigu
25 gram cokelat bubuk
3 gram baking powder
50 gram almond slice

Cara Membuat Almond Cokelat Sponge:
  1. Kocok gula dan mentega hingga lembut kemudian satu persatu telur dimasukan sambil terus dikocok hingga mengembang
  2. Masukkan chefmate dark compound yang telah dilelehkan lalu kocoklah sampai rata
  3. Ayak terigu cokelat bubuk dan baking powder, lalu masukkan bersama dengan almond selanjutnya dikocok rata
  4. Tuang kedalam Loyang 30x40 cm yang dialasi kertas roti, lalu oven pada suhu 180⁰C selama 15 menit
Bahan white Cokelat Mousse:

50 gram susu cair
½ pcs vanilla pods / stick
100 gram chefmate white compound
150 gram whip cream
5 gram gelatine, rendam dg 15 gr air

Cara Membuat Vanilla White Cokelat Mousse:
  1. Masak susu dan vanilla hingga mendidih lalu tuang kedalam kuning telur yang telah disiapkan kemudian diaduk sampa merata
  2. Masak lagi hingga sushu 83⁰C, angkat dari api lalu masukkan kedalam chefmate white compound dan masukkan juga gelatin dan diaduk rata
  3. Masukkan whipcream dalam 3 tahap
  4. Tuang adonan kedalam cetakan silpat yang berbentuk ½  bulat dan bekukan
Bahan Cokelate Mousse:

100 gram susu cair
50 gram gula
4 butir kuning telur
5 gram gelatin bubuk, rendam dengan 15 gr air
250 gram chefmate dark compound
250 gram whip cream

Cara Membuat Cokelat Mousse:
  1. Susu dan vanilla dimasak  hingga mendidih dan tuangkan  kedalam kuning telur dengan perlahan aduklah sampai rata
  2. Masak lagi hingga sushu 83⁰C, angkat dari api lalu masukkan kedalam chefmate white compound dan tambahkan juga gelatin agar tercampur rata diaduk dengan perlahan
  3. Masukkan whipcream dalam 3 tahap
Cara Membuat Cokelat Ring Decoration:
  1. Lelehkan chefmate dark chocolate mousse lalu ratakan diatasnya pada plastic yang terbuat dari mika. Untuk mendapatkan bentuk garis-garis pergunakan dengan sisir plastic dengan cara ditarik
  2. Biarkan beku, lalu tekuk pastik mika hingga kedua ujung menyatu, ikat dan masukkan dalam chiller
Finishing Cokelat Vanilla:
  1. Siapkan dengan Loyang persegi yang diatasnya telah dialasi dengan plastic yang dibuat dari mika kemudian tuangkan chocolate mousse dan pastikan sampai rata
  2. Letakan chocolate sponge diatasnya agar berbentuk berlapis dan bekukan agar cokelat set
  3. Setelah beku, lepas dari Loyang lalu potong-potong ukuran 2.5 x13 cm atau menurut selera
  4. Lepaskan vanilla white chocolate mousse dengan maksud dipisahkan dari silpat
  5. Tumpuk dua buah menjadi satu bulatan
  6. Diatasnya chocolate mousse susunlah 4 buah bulatan vanilla
  7. Susun chocolate ring decoration disampingnya
  8. Letakkan lempengan cokelat diatas vanilla white chocolate mousse


Baca Selengkapnya ....

Cokelate Absolute

Friday, 27 September 2013 0 comments
cokelat absolut
cokelat absolut
Bahan Cokelate Absolute:

Bahan Flourless Cokelate Sponge:

500 gram chefmate dark  compound
100 gram mentega
6 butir telur
100 gram gula pasir
50 gram cokelat bubuk

Cara Membuat Flourless Cokelate Sponge:
  1. Kocok gula dan telur sampai mengembang dan kaku
  2. Lelehkan chefmate dark compound dan mentega jadi satu lalu masukan kedalam adonan
  3. Ayak cokelat bubuk dan masukkan kedalam adonan
  4. Tuang kedalam 2 loyang bulat diameter 22 cm yang dialasi kertas roti, lalu oven dengan tehnik au bain marie pada suhu 170⁰C selama 30-40 menit
Bahan Smooth and shiny Ganache:

500 gram chefmate dark compound
400 gram fresh cream
100 gram fresh milk / susu cair
50 gram glucose
100 gram unsalted butter

Cara Membuat Smooth and Shiny Ganache:
  1. Masak fresh cream, fresh milk, dan glucose jadi satu hingga mendidih
  2. Tuang kedalam chefmate dark compound kemudian diaduk sampai cokelat larut
  3. Masukkan unsalted butter, aduk rata. Diamkan hingga dingin dalam chiller
Penyelesaian Cokelat Absolute:
  1. Letakkan satu buah sponge, spuitkan ganache diatasnya
  2. Letakkan kembali satu sponge diatasnya
  3. Spuitkan ganache lagi diatasnya selanjutnya dimasukkan kedalam chiller hingga keras dan potong-potong, lalu sajikanlah dengan menggunakan fresh fruit compote


Baca Selengkapnya ....

Brownies Kukus Cappucino

Thursday, 26 September 2013 0 comments

Brownies Kukus Cappucino
Brownies Kukus Cappucino
Bahan I Brownies Kukus Cappucino:

6 btr telur
275 gram gula pasir
15 gram cake emulsifier
½ sdt garam
1 sdt rum

Bahan II Brownies Kukus Cappucino:

130 gram terigu
10 gram kopi instan
½ sdt baking powder

Bahan III Brownies Kukus Cappucino:

150 gram chefmate dark chocolate compound yang dilelehkan
50 gram butter
100 gram minyak goreng

Cara Membuat Brownies Kukus Cappucino:
  1. Kocok bahan I sampai mengembang
  2. Ayak  bahan II, lalu masukkan kedalam adonan
  3. Tuang separuh adonan kedalam Loyang 20x20 cm, lalu kukus selama 15 menit
  4. Angkat Loyang lalu taburi permukaan dengan meises hagel. Tuang adonan Brownies Cappuccino hingga ¾ penuh 
  5. Kukus lagi selama 20 menit
  6. Brownies Kukus Cappucino siap disajikan


Baca Selengkapnya ....
www.aurasekar.com - toko online produk kecantikan modern | Copyright of Masakanku|Resep Masakan .