Resep Roti Gulung Isi Ayam
Tuesday, 27 August 2013
0
comments
Roti Gulung Isi Ayam |
Roti tawar tanpa kulit 5 lembar
Kuning telur 1 butir, untuk olesan
Isi Roti Gulung Isi Ayam:
Daging ayam 200 gram, cincang halus
Wortel 100 gram, potong korek api
Jamur kancing 50 gram, potong tipis
Bawang Bombay ¼ buah,potong tipis memanjang
Santan 100 ml
Daun salam 1 lembar
Lengkuas 1 cm
Minyak goreng 1 sendok makan, untuk menumis
Bumbu halus Roti Gulung Isi Ayam:
Cabe merah 2 buah
Bawang putih 1 siung
Bawang merah 3 butir
Garam ½ sendok teh
Gula pasir ¼ sendok teh
Cara Membuat Roti gulung Isi Ayam:
- Pipihkan roti hingga tipis,sisihkan
- Isi : tumis bawang Bombay bersama bumbu halus,daun salam dan lengkuas hingga harum.masukkan wortel,jamur,ayam dan santan,masak hinga cairan meresap lalu angkat
- Ambil selembar roti tawar,lalu beri adonan isi dan gulung hingga agak padat.
- Letakkan roti diatas Loyang yang di olesi margarine, lalu olesi permukaan roti dengan kuning telur
- Panggang dalam oven sampai warna kuning keemasan dan matang lalu bisa angkat
- Sajikan roti gulung isi ayam dengan saus sambal
Standar hasil jadi roti gulung isi ayam 5 buah
Basahi roti dengan susu cair atau santan agar roti mudah digulung
Baca Selengkapnya ....