TopMenu

Wednesday 5 June 2013

Panada Kare

Panada Kare
Bahan Kulit Panada Kare:

Tepung Terigu protein tinggi 500 gram
Ragi instan 10 gram
Gula pasir 50 gram
Kuning telur 1 butir
Santan kental 225 ml




Bahan isi Panada kare:

Ikan tongkol segar 300 gram,kukus,suwir-suwir
Labu siam 100 gram
Potong korek api panjang 3 cm
Santan 100 ml
Cengkih 3 buah
Serai 1 batang, kemudian tumbuk batang serai tersebut pada bagian batangnya
Minyak goreng 3 sendok makan, untuk menumis

Bumbu Halus Panada Kare:

Bawang merah 6 butir
Bawang putih 3 siung
Kemiri 4 butir
Cabe merah 5 buah
Jinten ½ sendok the
Kunyit 1 cm
Kayu manis bubuk ¼ sendok the
Ketumbar bubuk ½ sendok the
Gula pasir ½ sendok makan
Garam ½ sendok the

Cara Membuat Panada Kare:
  1. Isi : Panaskan minyak, tumis bumbu halus,cengkih dan serai hingga harum, tambahkan ikan tongkol yang telah disuwir-suwir dan labu siam, aduk sebentar dan tambahkan santan,masak sampai cairannya meresap dan setelah matang lalu diangkat.
  2. Adonan kulit: Campur tepung terigu bersama ragi dan gula, aduk hingga rata. Masukan kuning telur dan santan sedikit demi sedikit sambil terus diuleni hingga adonan kalis
  3. Istirahatkan adonan hingga 30 menit hingga mengembang. Potong adonan seberat 50 gram dan bentuk bulat.
  4. Pipihkan adonan, lalu beri adonan isi,lipat dan pilin bagian tepinya seperti pastel.
  5. Diamkan kembali adonan Yang telah di isi selama 30 menit hingga mengembang
  6. Goreng panada dalam minyak panas sedang sampai menjadi kuning kecoklatan dan setelah yakin menjadi matang kemudian diangkat lalu tiriskan
  7. Sajikan

NB: Standarhasil jadi dari panada kare 30 buah

Santan dalam kulit Panada Kare dapat digantikan dengan air es sebanyak 200ml dan tambahkan margarine 50 gram untuk penambah rasa gurih panada kare