Resep Nangka Isi Ketan
Thursday, 29 August 2013
0
comments
Nangka Isi Ketan |
Nangka 15 mata, keluarkan bijinya
Beras ketan putih 150 gram, cuci bersih
Beras ketan hitam 75 gram, cuci bersih
Gula pasir 50 gram
Daun pandan 3 lembar
Pasta pandan 2 tetes
Air 300 ml
Saus Nangka Isi Ketan:
Santan 300 ml
Gula pasir 100 gram
Daun pandan 2 lembar
Cara Membuat Nangka Isi Ketan:
- Saus nangka isi ketan: campur santan, gula dan daun pandan. Masaklah sampai tercampur dan mendidih serta matang, lalu angkat
- Kukus beras ketan putih dan hitam secara terpisah selama 20 menit hingga warna menjadi berubah lalu angkat
- Rebus air bersama daun pandan dan gula pasir hingga mendidih, lalu bagi menjadi 3 bagian
- Tambahkan pasta pandan pada satu bagian air, maukkan sebagian ketan putih, masak hingga cairan sudah yakin benar meresap kemudian diangkat
- Masukkan sisa ketan putih dan ketan hitam kedalam masing-masing cairan gula, masak hingga cairan meresap, angkat
- Kukus masing-masing ketan selama 30 menit dan pastikan matang selanjutnya angkat
- Isi nangka dengan ketan. Sjikan dengan saus
NB. Standar hasil jadi nangka isi ketan 3 porsi
Gula pasir untuk membuat saus dapat anda ganti dengan gula merah atau gula palem sesuai selera
Baca Selengkapnya ....